- Pengukuhan PASKIBRAKA Kabupaten Solok Tahun 2024
- Kesbangpol Gelar Sosialisasi Pendidikan Politik bagi Bagi Pemilih Pemula
- Kabupaten Solok Canangkan Pembagian Bendera Merah Putih Tahun 2024
- Kaban Kesbangpol ikuti Rakor PAKEM 2024
- Bupati Solok buka Rakor upaya penurunan level tingkat kerawanan Wilayah Nagari
- Kabupaten Solok Peringati Hari Kebangkitan Nasional dan Hari Lahir Pancasila 2024
- Rapat Staf Rutin Badan Kesbangpol
- Kesbangpol Kabupaten Solok Adakan Rakor TKDPD, Bahas Isu Aktual
- Badan Kesbangpol Kab. Solok Laksanakan Halal Bihalal 1 Syawal 1445 H
- Sekda Hadiri Apel Siaga Patroli Pengawasan Pemilu 2024 di Kabupaten Solok
Silaturahmi DPD PKKS Riau dengan Pemerintah Kabupaten Solok
Keterangan Gambar : Foto Bersama Bupati Solok dengan DPD PKKS Riau di Guest House Arosuka (19/7)
Arosuka (Kesbangpol). Bupati Solok H.Gusmal, SE, MM menerima kunjungan Pengurus DPD Perkumpulan Keluarga Kabupaten Solok (PKKS) Provinsi Riau periode 2020 - 2025 di Guest House Arosuka, Minggu (19/7). Dalam sambutannya Bupati Solok mengucapkan selamat datang dan berharap dengan kehadiran perantau dikampung halaman agar dapat membangun kampung sendiri dan menjadi motivasi bagi keluarga dan Masyarakat di Nagari.
Bupati Solok dalam kesempatan tersebut juga mengatakan bagi Pemerintah daerah keberadaan Perantau merupakan asset yang perlu menjadi perhatian. Karena, selain sebagai wadah silaturahmi antar sesama warga di perantauan, juga sebagai sarana untuk melakukan kontribusi dalam membangun kampung halaman yang berawal dari pulang seperti sekarang ini
Baca Lainnya :
Acara ini juga dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Solok Jon Firman Pandu, Asisten Administrasi Sonny Sondra, SE, M.Si, Plt. Kakan Kesbangpol Riswanto, S.Sos dan sejumlah pejabat lainya.
Rombongan yang dipimpin langsung oleh Ketua DPD PKKS Riau H.M Faisal, SPd, MPd, Sekretaris Umum Fedriyal beserta jajaran pengurus dan Mahasiswa Solok di Pekanbaru yang tergabung dalam Ikatan Mahasiswa Solok (IMASOL).
Dalam sambutannya, Ketua DPD PKKS Provinsi Riau H.M Faisal, menjelaskan bahwa DPD PKKS Riau akan berusaha mewujudkan sinergitas dalam hal pembangunan dan perekonomian. Sebagai bukti sekarang ini di Provinsi Riau sangat pesat pembangunan terutama di Kota Pekanbaru.
"Kita tahu untuk sekarang ini kondisi Kota Pekanbaru dalam pembangunan bisa dijadikan dilihat oleh masyarakat solok yang dirantau. Apalagi, Pekanbaru yang menjadi barometer pembangunan di Provinsi Riau, bahkan untuk pulau Sumatera. Dan ini dibuktikan dari letaknya yang strategis, dan pertumbuhan yang terus terjadi setiap tahunnya," kata H.M. Faisal.
"Apa-apa yang bisa disinergikan semoga bisa direalisasikan, terutama soal pendidikan dan kepemudaan. Karena pemuda ini merupakan penentu arah masa depan bangsa” tambahnya
Rombongan DPD PKKS Riau pada kesempatan ini juga menyerahkan cendera mata dan dilanjutkan dengan makan siang bersama.
#H69